ADAKITANEWS, Lamongan – Seorang pria tanpa identitas tewas mengenaskan setelah terlibat kecelakaan dengan Kereta Api di jalur perlintasan tanpa palang pintu Gembong – Babat, Desa Sumurgunuk Kecamatan Babat Kabupaten Lamongan, Rabu (11/08) pagi. “Saat lewat di perlintasan tanpa palang pintu korban kurang waspada, di waktu yang bersamaan kereta Maharani lewat dari arah timur menuju barat. Seketika keretapun menghantam tubuh dan kendaraan korban,” jelas Kasubbag Humas Polres Lamongan, Iptu Estu Kwindardi, Rabu (11/08) siang. Menurut kesaksian warga, kecelakaan terjadi pada jam 06:30 WIB. Korban yang hingga saat ini belum diketahui asal-usulnya…
Read MoreTag: kecelakaan
Rem Blong, Truk Tronton Muatan Semen Tabrak Dua Mobil dan Dua Motor
ADAKITANEWS, Lamongan – Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Babat – Jombang masuk Desa Sendangrejo Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan, Minggu (30/05) siang. Sebuah truk muatan semen tujuan kediri yang dikemudikan Deva, 20, asal Desa Payaman Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri menabrak dua mobil dan kendaraan dua sepeda motor yang sedang terparkir. Informasi yang berhasil dihimpun kejadian kecelakaan tersebut semula truk tronton muatan semen nopol BK 8131 CA yang dikemudikan oleh Deva (20) asal Desa Payaman Kecamatan Plemahan Itu semula berjalan dari arah Utara ke Selatan dengan kecepatan kurang lebih 100 km/jam.…
Read MoreHendak Menumpang Truk, Anjal Tewas Terlindas
ADAKITANEWS, Lamongan – Satu dari enam anak jalanan (Anjal) di Lamongan yang hendak menumpang truk, jatuh terpeleset dan terlindas truk yang ditumpanginya. Insiden yang mengakibatkan korban anjal, Rama Mahardika, 15, meninggal dunia karena luka parah di bagian kepala itu terjadi di jalan nasional Babat-Lamongan, tepatnya di Desa Karanglangit Kecamatan/Kabupaten Lamongan. “Saat kejadian, korban sedang menumpang truk bersama kelima temannya di Jalan Nasional Babat – Lamongan tepatnya masuk Desa Karanglangit Kecamatan Kota Lamongan. Saat mau menumpang diduga korban terpeleset dan terjatuh, korban mengalami luka parah di bagaian kepala,” kata Kanit Laka…
Read MoreTerlibat Laka, Pemotor Asal Tawangrejo Tewas di Tempat
ADAKITANEWS, Lamongan – Seorang pemotor, Henki Kristiawan, 32, warga asal Desa Tawangrejo Kecamatan Turi tewas di lokasi kejadian setelah terlibat kecelakaan dengan sebuah truk nopol N 8565 UT di Jalan Babat – Lamongan tepatnya di Desa Plosowahyu, Selasa (05/01). Insiden antara motor dengan truk tersebut bahkan terekam CCTV. Kanit Laka Lantas Polres Lamongan Iptu Sudirman menjelaskan kejadian tersebut bermula saat pengendara sepeda motor Honda Vario nopol S 3133 JK yang dikendarai Henki Kristiawan melaju dari arah timur. Korban kemudian mencoba mendahului truk nopol N 8565 UT yang dikemudikan oleh Handono,…
Read MoreKecelakaan Tunggal, Truk Kontainer Turguling
ADAKITANEWS , Lamongan – Sebuah truk kontainer nopol B 9734 UIZ mengalami kecelakaan tunggal di jalur Lamongan – Gersik, Sabtu (19/12). Truk yang dikemudikan Imam Saudi, 28, asal Desa Rajegwesi Kecamatan Paherbarang Kabupaten Tegal Jawa Tengah yang diduga mengantuk inj terguling dan membentang di tengah badan jalan. Meski tidak ada korban jiwa, namun kejadian ini mengakibatkan arus lalu lintas dari kedua arah sempat tersendat. Kanit Laka Lantas Polres Lamongan Iptu Sudirman saat dikonfirmasi menjelaskan, semula truk kontainer berjalan dari arah Surabaya. “Ketika itu, truk ini melaju dengan kecepatan lebih kurang…
Read MoreMinibus Dihantam Kereta Api, 3 Penumpang Tewas
ADAKITANEWS, Lamongan – Sebuah mobil Toyota Avanza bernopol W 1069 IG dihantam kereta api di perlintasan rel tanpa palang pintu tepat di Desa Deket Kulon Kecamatan Deket Kabupaten Lamongan, Jumat (08/05). Dari empat orang penumpang, tiga diantaranya tewas di lokasi kejadian. Kasat Lantas Polres Lamongan AKP Danu Anindhito Kuncoro Putro melalui Kanit Laka Iptu Sudirman mengatakan, kejadian itu bermula saat mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Pujo Hartanto dengan penumpang tiga orang berjalan dari arah timur ke barat belok ke selatan melintas rel tanpa palang pintu menuju masjid At Ta’awun di…
Read MoreDiseruduk Mobil, Pasutri di Lamongan Tewas
ADAKITANEWS, Lamongan – Nasib mengenaskan dialami pasangan suami istri Mahzum, 40, dan Nanik Fitriyah, 37, warga Dusun Banjaranyar Desa Banjarwati Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan. Keduanya tewas setelah motor Honda Vario yang mereka kendarai diseruduk mobil Toyota Calya nopol N 1365 FR yang dikemudikan Farouq Ananta, 41, warga Citra Harmoni Blok C5 nomor 10 RT 32/RW 7 Kelurahan Sidodadi Kecamatan Taman Sidoarjo. Akibat kerasnya benturan, motor Vario berikut korban terlempar ke kiri dan menghantam truk serta masuk ke kolong bak truk gandeng nopol W 9499 UP yang dikemudikan Bagus Surono, 31,…
Read MoreHindari Pemotor, Mobil PMK Terbalik
ADAKITANEWS, Lamongan – Sebuah mobil pemadam kebakaran (PMK) mengalami kecelakaan hingga terbalik ketika menghindari pengendara motor di Jalan Daendels, tepatnya di Desa Kandangsemangkon Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan, Selasa (24/09) siang. Dalam kejadian ini, 8 orang petugas PMK terpaksa harus dirujuk ke Puskesmas dan Rumas Sakit lantaran mengalami luka. Kanit Laka Lantas Polres Lamongan, Iptu Sudibyo mengatakan, kejadian nahas ini bermula ketika mobil PMK mendapat informasi tentang peristiwa kebakaran di Desa Sedayulawas Kecamatan Brondong. “Kecelakaan itu saat pengemudi berusaha menghindari motor yang dikendarai anak-anak yang ada di depan mobil PMK. Ketika…
Read MoreAdu Banteng Dua Pemotor Tewas
ADAKITANEWS, Lamongan – Terlibat adu banteng, dua pemotor tewas dalam tabrakan di Jalan Anyar jurusan Perumahan Sukomulyo Made Lamongan, Sabtu(15/06) malam.. Korban adalah Dwi Prasanda, 13, warga Desa Wajik Kecamatan/Kabupaten Lamongan dan Yulianto, 13, warga Dukuh Agung Kecamatan Tikung Kabupaten Lamongan. Kanit Laka Lantas Polres Lamongan, Ipda Sudibyo mengungkapkan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 23.00 WIB. Mulanya Yulianto melaju dari arah timur ke barat mengendarai motor Honda CB dengan kecepatan lebih kurang 60 km/jam. “Kemudian, tepat di Tempat Kejadian Perkara(TKP) sepeda motor yang dinaiki Yulianto melaju terlalu ke kanan, ” jelas…
Read MorePasutri Tewas Dihantam Truk
ADAKITANEWS, Lamongan – Sepasang suami istri, Pujianto dan Srimulyani, warga Dusun Tunggun Desa Tunggunjagir Kecamatan Mantup Kabupaten Lamongan tewas dihantam truk usai terlibat kecelakaan di Jalan Raya Umum Jurusan Babat – Jombang, Senin (06/05). “Kecelakan terjadi tepatnya di Dusun Balong Desa Sandangrejo Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan, sekitar pukul 12.00 WIB. Keduanya meninggal dunia di TKP,” jelas Kapolsek Ngimbang, AKP Fedelan ketika dikonfirmasi Senin (06/05) sore. Kecelakan bermula saat sepeda motor Honda CB nopol S 6398-KB yang dikendarai oleh Pujianto dengan membonceng istrinya Srimulyani berjalan dari arah selatan ke utara. “Sesampai…
Read More