Jaga Kebugaran, Bripka Joko Pramusinto Pilih Main Gym

ADAKITANEWS, Blitar – Banyak cara dilakukan untuk membuat tubuh menjadi sehat dan bugar. Meski berada di tengah kesibukan yang luar biasa, seseorang pasti akan meluangkan sedikit waktunya untuk olahraga, hanya sekadar mengeluarkan keringat. Karena keringat yang keluar pasti sangat berharga untuk menandai kesehatan tubuhnya.

=========

Salah satunya Bripka Joko Pramusinto, anggota polisi dari Polres Blitar Kota yang lebih memilih olahraga gym untuk menjaga kebugarannya di tengah kesibukannya sebagai polisi. Joko, sapaan akrab lelaki kelahiran Srengat Kabupaten Blitar ini sebenarnya sudah pernah melakukan rutinitas nge-gym. Namun sempat terhenti karena ada rutinitas lainnya. Namun kini, ia mulai melakukannya lagi sepulang dari kegiatan di kantor sebagai anggota polisi.

“Saya memulainya lagi sejak sekitar 4 bulan yang lalu,” kata Joko, Minggu (03/09).

Joko mengaku, tujuan utama dirinya nge-gym adalah untuk melatih fisik. Menurutnya, olahraga sangat penting dan diperlukan karena sebagai rutinitasnya anggota polisi yang kadang-kadang setiap harinya di kantor, sehingga malah mengesampingkan olahraga dan tidak bisa mengeluarkan keringat. Akhirnya dirinya memilih olahraga gym ini untuk mengolah fisik agar lebih sehat.

“Rutinitas nge-gym ini saya lakukan sebanyak 4 kali dalam satu minggu setelah pulang dari kantor,” jelasnya.

Selain nge-gym, lanjut Joko, setiap pagi di rumah ia juga kerap melakukan olahraga pemanasan ringan. Yang terpenting bisa mengeluarkan keringat dan bisa membakar kalori. Jadi keseimbangan serta kesehatan tubuh tetap terjaga sehingga tetap fit dan fresh saat bekerja.

“Untuk makanan ya memang harus seimbang. Artinya tidak terlalu banyak minyak, tidak mengandung banyak gula. Pola makan yang sehat-sehat seperti sayur lebih bagus dan menghindari makanan berlemak,” paparnya.

Di tempat yang sama, salah satu instruktur gym saat ditemui Tim Adakitanews.com, Rohmanmura menjelaskan tujuan utama costumer nge-gym adalah untuk kebugaran tubuh. Selain itu juga menjaga bentuk tubuh. Yang gemuk melakukan penurunan berat badan dan yang kurus pembentukan otot.

“Tahap awal dilakukan dengan bersepeda, kemudian mengangkat ke beban yang ringan. Untuk durasi latihan 1 hingga 1,5 jam,” terangnya.(fat/wir)

Keterangan gambar: Suasana di salah satu lokasi gym di Kota Blitar.(foto : fathan)

Related posts

Leave a Comment