Jumlah Pelanggar Lalulintas di Jombang Meningkat

ADAKITANEWS, Jombang – Masih banyak pengendara lalu lintas yang tidak mentaati lalulintas di Kabupaten Jombang. Hal tersebut terbukti dari hasil Operasi Zebra Semeru 2017 di Kabupaten Jombang, yang meningkat hampir dua kali lipat dari jumlah pelanggaran pada Operasi Zebra Semeru 2016 lalu.

Dari data yang dihimpun Tim Adakitanews.com, terdapat peningkatan sejumlah 6.696 pelanggar lalulintas pada Operasi Zebra Semeru 2017. “Pada tahun ini jumlah pelanggarnya meningkat banyak. Yang sebelumnya pada tahun 2016 terdapat 5.951 pelanggar, pada Operasi Zebra 2017 terdapat 6.696 pelanggar,” ungkap Kasatlantas Polres Jombang, AKP Inggal Widya Perdana, Selasa (14/11).

Selama Operasi Zebra Semeru 2017 yang dilaksanakan pada tanggal 1-14 November 2017, Kasatlantas mengatakan bahwa pelanggaran didominasi oleh pengendara roda dua dengan jenis pelanggaran rambu dan kelengkapan berkendara. “Pelanggar didominasi oleh R2 sebanyak 5.936 sedangkan R4 sebanyak 760,” ujar AKP Inggal Widya Pradana.

Seperti yang terpantau oleh Tim Adakitanews.com di Jalan Raya Fly Over Peterongan Kabupaten Jombang. Saat para petugas sedang melakukan razia Operasi Zebra Semeru 2017 di lokasi tersebut, banyak warga yang terjaring razia dikarenakan melawan arus.

Banyaknya pengendara yang tidak tertib lalulintas seperti itu, lanjut Kasatlantas, bisa menimbulkan adanya kecelakaan. Karena itu, Kasatlantas Polres Jombang menyampaikan untuk setiap pengendara tetap mengutamakan keselamatan dan tertib berkendara. “Meski Operasi Zebra Semeru 2017 selesai, saya harap para pengendara tetap tertib lalulintas dan utamakan keselamatan,” imbuhnya.

Kasatlantas Polres Jombang juga mengatakan bahwa pada Operasi Zebra Semeru 2017 kali ini, pihaknya menerapkan sistem e-Tilang untuk para pelanggar lalu lintas yang terjaring razia. “Untuk tindakan kali ini, kami menggunakan e-Tilang. Dari surat tilang yang diberikan oleh petugas, para pelanggar bisa langsung membayarnya melalui bank,” pungkasnya.(ar)

Keterangan gambar: Terlihat sejumlah pengendara yang terjaring razia Operasi Zebra Semeru 2017 di Jalan Raya Peterongan.(foto:adi rosul)

Related posts

Leave a Comment