Tiba di Blitar, Tim Ekspedisi Destana Akan Sisir Pantai Tambakrejo

ADAKITANEWS, Blitar – Tim ekspedisi Desa Tangguh Bencana (Destana)
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akhirnya tiba di Kabupaten Blitar, Rabu (17/07) setelah serah terima pataka antara BPBD Kabupaten Malang dengan Kabupaten Blitar di kawasan Bendungan Lahor Selorejo.

Ekspedisi di Kabupaten Blitar ini akan dilakukan selama dua hari mulai 17 – 18 Juli 2019 dengan sasaran Desa Tambakrejo Kecamatan Wonotirto. Sementara tim ekspedisi ini mempunyai program menyusuri pesisir selatan Jawa, mulai dari Banyuwangi hingga Serang, Banten.

Bupati Blitar, Drs H Rijanto MM mengatakan, ekspedisi tersebut bagian dari program kesiapsiagaan atau pencegahan bencana alam. Tim ekspedisi tersebut bakal melakukan pemantauan di beberapa desa, utamanya di daerah yang rawan tsunami.

“Setelah tim eksepdisi melakukan pemantauan, nantinya akan ada beberapa evaluasi yang harus ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kabupaten Blitar khususnya masyarakat setempat dan pengunjung di wisata pantai selatan,” jelas Bupati.

Bupati menuturkan, kegiatan ini dalam rangka mengurangi risiko bencana. Selain itu juga untuk menyiagakan masyarakat agar bisa melakukan tindakan tanggap darurat ketika sewaktu-waktu terjadi bencana alam.

“Jadi masyarakat harus siap menghadapi bencana alam. Karena bencana alam bisa terjadi kapan saja,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Subdit Pemberdayaan Masyarakat BNPB, Pangarso Suryotomo menyampaikan, program ini merupakan program prioritas nasional dalam rangka untuk penguatan di kalangan masyarakat agar siap dan mandiri jika sewaktu-waktu terjadi bencana alam. “Semoga kedepan masyarakat bisa lebih siap dan tanggap jika terjadi bencana,” tutupnya.

Untuk diketahui, tim ekspedisi bergeser menuju Tambakrejo pukul 14.00 WIB. Kemudian esok hari, Kamis (18/07) mulai pukul 08.00 WIB akan melakukan sosialisasi tentang tsunami kepada anak sekolah, tenaga kesehatan, erangkat desa, dan pedagang.(fat)

Keterangan gambar: Tim ekspedisi Destana saat disambut Bupato Blitar.(foto : fathan)

Related posts

Leave a Comment