Ruas Tol Jombang-Mojokerto dan Surabaya-Mojokerto, Resmi Terintegrasi

ADAKITANEWS, Jombang – Ruas jalan tol Jombang-Mojokerto kini telah berintegrasi dengan ruas tol Surabaya-Mojokerto sebagai bentuk bagian dari tol Trans Jawa.

Hal tersebut disampaikan oleh Deputy Ka Dept Manajemen Pendapatan Tol ASTRA Infra Toll Road Jombang-Mojokerto (ASTRA Tol Jomo), Achmad Rifan Tsamany pada pers rilisnya di kantor ASTRA Tol Jumo, Rabu (28/02).

Selain sebagai bentuk bagian dari tol Trans Jawa, Achmad Rifan Tsamany mengatakan bahwa terintegrasinya dua ruas tol tersebut juga sebagai bentuk peningkatan pelayanan yang memudahkan pengguna jalan bertransaksi.

“Ini sebenarnya usulan dari bapak Presiden, bahwasanya seluruh ruas tol itu akan diintegrasikan. Sehingga tidak banyak antrean di setiap gerbang tol ini,” jelas pria yang akrab disapa Rifan ini.

Bukan hanya dua ruas tol saja yang diintegrasikan, kedepan telah diwacanakan juga ruas tol Semarang hingga ke ruas tol Surabaya. “Kemarin kita dapat undangan, bahwa sebentar lagi akan direncanakan integrasi dari Semarang hingga Surabaya. Tapi masih sekedar wacana. Jadi poin besarnya, Bapak Presiden minta seluruh jalan tol ini terintegrasi,” ujar Rifan saat diwawancarai Tim Adakitanews.com.

Sementara, Rifan menjelaskan bahwa pada integrasi dua ruas jalan tol tersebut mengalami perubahan, yakni dengan ditiadakannya transaksi di Gerbang Tol (GT) Mojokerto. “Pengguna jalan dari Surabaya menuju Jombang tidak perlu berhenti di GT Mojokerto. Transaksi cukup dilakukan di akses keluar tujuan. Dengan penerapan sistem tersebut, tentunya pengguna jalan akan diuntungkan karena efisiensi proses transaksi,” ungkap Rifan menjelaskan.

Seperti diketahui, ruas tol Jombang-Mojokerto dikelola oleh ASTRA Infra Toll Road Jombang-Mojokerto (ASTRA Tol Jumo), sedangkan ruas tol Surabaya-Mojokerto dikelola oleh PT Jasamarga Surabaya-Mojokerto (JSM). Sementara untuk tarif tol Jombang-Mojojerto (Jomo), dari gerbang tol Jombang menuju gerbang tol Warugung Surabaya diperlukan biaya Rp 65 ribu untuk kendaraan golongan I.(ar)

Keterangan gambar: Deputy Ka Dept Manajemen Pendapatan Tol ASTRA Infra Toll Road Jombang-Mojokerto (ASTRA Tol Jomo), Achmad Rifan Tsamany saat menjelaskan integrasi ruas tol Jumo dan Sumo.(foto: adi rosul)

Related posts

Leave a Comment