Diaspora Kader Muhammadiyah, Kontribusi Bangun Kabupaten Kediri

ADAKITANEWS, Kediri – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Kediri menggelar acara resepsi milad di Pendopo Panjalu Jayati Kediri, Rabu (05/05). Dengan mengusung tema “Diaspora Kader Meneguhkan Pemuda Negarawan”, PDPM Kabupaten Kediri berharap kadernya mampu memberikan kontribusi positif untuk bersama-sama membangun Kabupaten Kediri.

Ketua PDPM Kabupaten Kediri, Afwan Al Asgaf mengatakan, saat ini seluruh kader Muhammadiyah telah berkecimpung dan menggeluti berbagai macam bidang di Kediri. Hal itu diharapkan dapat menjadi modal para kader Muhammadiyah untuk ikut serta dalam pembangunan Kabupaten Kediri, yang saat ini dipimpin oleh Bupati muda, Hanindhito Himawan Pramana atau yang lebih dikenal dengan Mas Bup.

“Diaspora dan kompetensi kader yang tersebar di berbagai bidang tersebut, serta jalinan ukhuwah yang selama ini terus terjaga, semoga bisa memberikan kontribusi, bersama membangun Kabupaten Kediri,” katanya.

Dalam acara tersebut, Mas Bup, Hanindhito Himawan Pramana juga menyampaikan apresiasinya kepada para kader Muhammadiyah. “Artinya kalau berbicara pemuda negarawan, maka siap untuk kolaborasi dan membangun Kediri bersama,” ungkap Mas Bup.

Selain Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, acara Resepsi Milad sore itu juga dihadiri oleh Wakil Rektor III Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Dr Nur Subeki, ST., MT.(*/kur)


Keterangan gambar: Resepsi Milad Pemuda Muhammdiyah di Pendopo Panjalu Jayati Kabupaten Kediri.(ist)

Related posts

Leave a Comment