ADAKITANEWS, Kota Kediri – Belum sempat sampai di lokasi parkir, bus rombongan tim PSMP Mojokerto sudah dihadang ratusan oknum suporter Persik Kediri, di Jalan Ahmad Yani atau tepatnya di depan Stadion Brawijaya Kota Kediri, Selasa (01/08) sore.
Bus pariwisata yang ditumpangi oleh tim PSMP Mojokerto tersebut akhirnya mengalami pecah kaca di bagian kiri lantaran dilempar batu. Selain itu, bagian kaca depan bus juga ada bekas lemparan telur dan tepung, sehingga kaca bus terlihat kotor.
Kapolsek Kediri Kota, Kompol Sucipto mengatakan pihaknya beserta jajaran Polres Kediri Kota, TNI, dan Satpol PP sudah semaksimal mungkin untuk melakukan pengawalan. Bahkan antisipasi dari polisi juga sudah melakukan pengamanan tapal kuda.
“Kita sudah laksanakan pengamanan tapal kuda, alhamdulillah bisa diantisipasi sehingga kericuhan tidak terlalu parah. Tadi paling banyak oknum suporter berbaju hitam. Kita tetap akan cari oknum yang tidak bertanggung jawab itu,” cakapnya.
Terpisah, Tari, sopir bus PSMP Mojokerto mengaku kaget atas kejadian tersebut. Pasalnya meski sudah ada pengawalan tapal kuda dari pihak kepolisian, namun tetap saja oknum suporter bisa mencuri peluang untuk menghentikan rombongan. Beruntung atas insiden tersebut, kerusakan tidak terlalu berat bahkan tidak ada yang terluka. “Ya untung saja tidak terlalu parah,” ujarnya.
Pantauan di lokasi, meski hanya satu lubang kaca sebelah kiri bus PSMP Mojokerto yang pecah, namun terlihat ada salah satu rombongan bus yang sempat dilarikan ke rumah sakit.
“Kita sudah mempersiapkan segalanya, mulai dari keamanan, tim kesehatan. Jika memang tadi ada sedikit kecelakaan, kami mempersilakan dari tim PSMP Mojokerto untuk menuntut sesuai prosedur yang ada,” tegas Hendra, media officer Persik Kediri.(udn)
Keterangan gambar : Rombongan bus tim PSMP Mojokerto.(foto:fasihhuddin kholili)