Peringati Hari Pahlawan, Berikan Perhatian Kepada Janda Tentara

ADAKITANEWS, Kota Madiun – Peringatan hari Pahlawan 10 November 2017 diperingati oleh Pemerintah Kota Madiun dengan upacara bendera disertai pemberian santunan kepada janda pejuang kemerdekaan.

Ada tiga janda TNI yang pagi itu mendapat tali asih dari Pemerintah Kota Madiun. Masing – masing mewakili suaminya yiatu janda dari Simen, warga Jalan Asahan Nomor 23 Kelurahan/Kecamatan Taman, janda dari Suhud, warga Kelurahan Klegen Kecamatan Kartoharjo Kota Madiun, dan Anik yang mewakili Lasidi Hadi Prawiro.

Masing – masing terlihat sangat bangga dan terharu setelah mendapat tali asih dari Walikota Madiun, Sugeng Rismiyanto. “Perasaan saya sangat bangga namun juga sedih karena jadi ingat dengan suami saya yang sudah meninggal sejak tahun 2008 lalu,” kata Ibu Simen, 74 tahun lirih.

Hal yang sama disampaikan oleh Ibu Suhud, 72, dan Anik. Janda pensiunan TNI AD ini mengungkapkan, semasa hidupnya dulu suami dan bapak mereka adalah salah satu pejuang yang ikut berperang dalam merebut dan mempertahankan bangsa Indonesia ini.

Sementara itu Walikota Madiun, Sugeng Rismiyanto dalam amanatnya menyatakan jika peringatan hari Pahlawan ini merupakan momentum untuk mengenang para pendahulu sebagai perintis dan juga pendiri bangsa melalui pemikiran dan tidakan, sehingga bisa menjadi bangsa yang merdeka dan juga mampu berdiri sederajat dengan bangsa lainnya.

“Setelah merdeka tugas kita adalah bersatu sehingga mampu menjadi bangsa yang berdaulat, adil, dan makmur, sehingga tema peringatan hari Pahlawan tahun 2017 ini adalah “Perkokoh Persatuan Membangun Negeri”.

Sekilas Walikota juga menyampaikan jika peringatan hari Pahlawan didasari oleh pertempuran heroik yang dilakukan oleh segenap anak bangsa pada tanggal 10 November 1945 di Kota Surabaya.

Sementara itu dalam upacara peringatan hari pahlawan tahun 2017 para peserta juga diajak bersama-sama untuk mengheningkan cipta serentak selama satu menit. Petugas pun juga memberhentikan pengendara di jalan, untuk ikut mengheningkan cipta.(bud)

Keterangan gambar : Walikota Madiun saat memberikan tali asih kepada janda TNI.(foto : budiyanto)

Related posts

Leave a Comment