Pemkab Nganjuk Gelar Pembinaan dan Evaluasi Kader Terpadu

ADAKITANEWS, Nganjuk – Ratusan Kader Terpadu se-Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk mengikuti acara pembinaan di Kantor Balai Desa Tanjungkalang Kecamatan Ngronggot, Selasa (16/05).

Dalam acara tersebut, Bupati Nganjuk, Drs H Taufiqurrahman beserta istrinya, Ita Triwibawati yang merupakan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Nganjuk ingin mengetahui sejauh mana kemajuan program-program yang telah dilakukan Pemkab Nganjuk. “Kita akan mengevaluasi keberhasilan program-program yang ada di Kabupaten Nganjuk,” kata Ita Triwibawati.

Istri Bupati yang akrab disapa Bunda Ita ini juga menyampaikan, kegiatan pembinaan kader selama ini rutin dilakukan setiap tahun. Namun kali ini, kegiatan sengaja dipadukan antara kesehatan, pendidikan, hingga program Keluarga Berencana (KB).

Acara yang dimulai sejak pukul 07.30 WIB tersebut diawali dengan senam bersama antara Bupati, para kader yang terdiri dari Kader Posyandu, Kader Keluarga Berencana, Kader PAUD, serta anak-anak PAUD. Tidak hanya itu, acara juga dimeriahkan dengan berbagai jenis perlombaan bagi para kader, sekaligus pelaksanaan program sesuai dengan bidang kader masing-masing.

Diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan pembinaan kader tersebut, semakin meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, baik bidang kesehatan, sosial, maupun pendidikan.

Masih dalam kesempatan yang sama, Bupati Nganjuk, Taufiqurrahman juga memberikan bantuan sosial kepada warga.

Acara kemudian diakhiri dengan kegiatan ramah tamah bersama warga. Dalam ramah tamah tersebut, Bupati beserta istrinya, Bunda Ita terlihat sangat dekat dengan warganya.(adv/hms/kur)

Keterangan gambar: Bupati Nganjuk, Taufiqurrahman bersama Bunda Ita saat meninjau kegiatan posyandu dalam acara Pembinaan Kader se-Kecamatan Ngronggot.(foto: taufiqur rachman)

Related posts

Leave a Comment