Halaman Balaikota Madiun “Membara”

ADAKITANEWS, Kota Madiun – Asap hitam pekat terlihat membumbung dari halaman Balaikota Madiun, Senin (03/04) pagi. Itu adalah bagian sebuah atraksi oleh satuan pemadam kebakaran Kota Madiun dalam rangka Upacara HUT Satpol PP ke-67, Satlinmas ke-55, dan Pemadam Kebakaran ke-98.

Dalam upacara tersebut, Wakil Walikota Madiun, Sugeng Rismiyanto bertindak sebagai Inspektur Upacara, juga dihadiri oleh Ketua DPRD Madiun, Kapolres Madiun Kota, Komandan Kodim 0803, Komandan YONIF 501 Bajra Yudha, Komandan Brimob Kompi C  Madiun, seluruh Kepala OPD, Camat, Lurah se Kota Madiun.

Sedangkan, Satpol PP, Pemadam Kebakaran, Linmas, serta perwakilan dari unsur TNI Dan Polri bertindak sebagai peserta upacara.

Dalam sambutannya Wakil Walikota Madiun menyampaikan jika keberadaan Satpol PP beserta unsur lainya wajib untuk didorong lebih maju lagi baik dari segi personelnya maupun sarana dan prasarananya.

Karena dengan kehadiran setiap unsur tersebut akan memberikan rasa aman, nyaman dan tenteram ditataran masyarakat.

Selain itu, Wawali juga menyampaikan pesan dari Menteri dalam Negeri, kepada Satpol PP diseluruh Indonesia. Dimana, para personel Satpol PP agar bangga dan menjunjung kehormatan demi pengabdian kepada Nusa dan Bangsa, memberikan layanan cepat terhadap potensi ancaman, gangguan, halangan, dan tantangan terhadap ketertiban umum di masyarakat. Mereka juga harus membuka ruang dialog terhadap masyarakat akan diambilnya kebijakan dengan memegang teguh Peraturan perundangan yang berlaku. Peka terhadap perubahan-perubahan sosial dimasyarakat, Meningkatkan jaringan kerja baik dengan sesama rekan maupun unsur lain yang mendukung tugas dan fungsi dilapangan.

“Pelaksanaan Upacara besar ini adalah intruksi dari pemerintah pusat untuk dilaksanakan di daerah,” ujar Wakil Walikota Madiun Sugeng Rismiyanto

Lebih lanjut, Wawali menyampaikan jika mulai tahun 2017 Satpol PP juga menaungi Satlinmas dan Satuan Pemadam Kebakaran. Sehingga perlunya diadakan evaluasi secara menyeluruh baik personnel maupun prasarananya. “Dalam menghadapi semua kemungkinan semua unsur wajib untuk bersatu menghilangkan perbedaan,” lanjut Wawali.

Sementara itu selain Di isi dengan atraksi dari pemadam kebakaran terkait cara memadamkan kobaran api, juga di pamerkan ketrampilan serta kecakapan personel Satpol PP dalam melakukan peragaan beladiri Jujitsu.(Adv/Hms/bud)

Keterangan gambar : Wawali sebagai Inspektur Upacara. (atas) Atraksi pemadaman api.(foto: budiyanto)

Related posts

Leave a Comment