Pemkab Kediri Juara Dua Kebinamargaan Penyelenggaraan Jalan

ADAKITANEWS, Kediri – Kebijakan Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramono di tahun pertama kepemimpinannya dalam memprioritaskan pembangunan infrastruktur khususnya jalan mendapat apresiasi pemerintah pusat. Pemerintah Kabupaten Kediri mendapatkan penghargaan sebagai juara dua kategori pemerintah kabupaten atas kinerja pemerintah daerah bidang kebinamargaan dalam penyelenggaraan jalan. Penghargaan diberikan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam rangka Hari Jalan 2021. Atas penghargaan yang diterima, Pemkab Kediri menerima reward berupa program pembangunan jembatan gantung senilai kurang lebih Rp 6 miliar. Mas Dhito berharap, penghargaan yang diterima dapat dijadikan sebagai penyemangat untuk menjaga infrastruktur jalan…

Read More

Anggota Polres Lamongan Dapat Penghargaan dari Kapolres

ADAKITANEWS, Lamongan – Kepolisian Resor Lamongan memberikan penghargaan kepada anggota Polres Lamongan dan beberapa anak berprestasi yang mengikuti kompetisi karate, Selasa (17/03). Pemberian penghargaan dilakukan di halaman Mapolres Lamongan oleh Kapolres Lamongan, AKBP Harun dan dihadiri Wakapolres Lamongan, Dies Ferra Ningtias serta seluruh anggota Polres Lamongan. Dalam arahannya AKBP Harun menyampaikan rasa terimakasih dan selamat kepara para anggota Polres Lamongan dan 8 anak yang mengikuti kompetisi karate. “Kita dapat melihat pagi ini adik-adik yang berprestasi di kompetisi karate merupakan generasi muda yang patut kita contoh semangat perjuangan mereka,” kata AKBP…

Read More

Ratusan Siswa Berprestasi di Kediri Dapat Penghargaan dari Bupati

ADAKITANEWS, Kediri – Ratusan siswa Kabupaten Kediri yang memiliki prestasi gemilang di bidang olahraga dan seni mendapatkan penghargaan dari Pemkab Kediri. Penghargaan diberikan langsung oleh Bupati Kediri, dr Hj Haryanti Sutrisno, di Ruang Sekartaji Pendopo Kantor Pemkab Kediri, Kamis (15/08). Pemberian penghargaan ini merupakan wujud apresiasi Pemkab Kediri kepada para siswa agar dapat memotivasi mereka untuk terus meningkatkan prestasinya. Tak hanya itu, penghargaan tersebut juga sengaja diberikan untuk memacu semangat siswa lain untuk ikut berprestasi seperti rekan-rekan mereka. Selain penghargaan dari Pemkab Kediri, dalam kesempatan itu Bupati Kediri, dr Hj…

Read More

Kabupaten Kediri Dapat Peringkat Tiga Kepatuhan Tinggi dari Ombudsman RI

ADAKITANEWS, Kediri – Prestasi membanggakan kembali diraih Kabupaten Kediri. Berkat kerja keras seluruh SKPD, Kabupaten Kediri mendapat penghargaan Predikat Kepatuhan Tinggi 2018 dari Ombudsman Republik Indonesia (ORI). Penghargaan tersebut, diserahkan di Auditorium TVRI Jakarta, Senin (10/12). Kabupaten Kediri menempati peringkat ketiga dari 199 Pemerintah Kabupaten se-Indonesia dengan nilai 99.49. Bersama 62 kabupaten lainnya, Kabupaten Kediri masuk zona hijau, yakni kepatuhan tinggi dengan nilai 80.01 -100. Zonasi Kabupaten Kediri ini mengalami peningkatan yang signifikan. Dimana pada tahun 2017, Kabupaten Kediri berada di zona merah, namun kini menempati zona hijau di peringkat…

Read More

Penghargaan Bagi Pelaku Seni dan Budaya di Hari Sumpah Pemuda

ADAKITANEWS, Nganjuk – Banyak cara dilakukan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda. Salah satunya Pemerintah Kabupaten Nganjuk, yang sengaja memberikan perhatian lebih bagi para pelaku seni dan budaya, dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 di tahun 2018 ini. Pemkab Nganjuk memberikan penghargaan kepada puluhan pelaku seni dan budaya. Mereka terdiri dari para pelaku seni pedalangan, waranggana, perajin wayang kayu, pemain ludruk, dan lainnya. Bupati Nganjuk, H Novi Rahman Hidayat dalam pidatonya menyampaikan, peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 mengambil tema “Bangun Pemuda Satukan Indonesia”. Tema ini diambil atas dasar pentingnya pembangunan…

Read More

Kota Kediri Terima Penghargaan EKPPD

ADAKITANEWS, Kota Kediri – Pemerintah Kota Kediri berhasil mendapatkan peringkat empat penilaian Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) 2016 dari seluruh kabupaten/kota se-Jawa Timur. Prestasi tersebut diketahui, naik satu tingkat dibanding tahun lalu. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Timur, Soekarwo kepada Pjs Walikota Kediri, Jumadi dalam rangkaian puncak Peringatan Hari Otonomi Daerah XXII Provinsi Jawa Timur 2018 di Surabaya, Jumat (27/04) pagi. Jumadi berharap, dengan diterimanya penghargaan tersebut Pemkot Kediri dapat terus meningkatkan kinerja di lapangan, terutama untuk menurunkan tingkat pengangguran dan kemiskinan. “Harus tetap kita tingkatkan karena…

Read More

Apresiasi untuk Kota Kediri: Status Sangat Tinggi Bintang Dua

ADAKITANEWS, Kota Kediri – Bidang Pemerintahan Kota Kediri berhasil meraih peringkat ketiga belas tingkat nasional, berdasarkan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) tahun 2016 lalu. Atas prestasi itu, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memberikan apresiasi yakni Status Sangat Tinggi Bintang Dua, yang diserahakan langsung oleh Mendagri, Tjahjo Kumolo dalam acara puncak peringatan Hari Otonomi Daerah XII di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (25/04) malam. Pjs Walikota Kediri, Jumadi mengaku bangga atas prestasi yang diraih Pemerintah Kota Kediri. Ia pun berharap, prestasi ini dapat dijadikan motivasi untuk terus meningkatkan kinerja seluruh jajaran di…

Read More

Warga Di Sidoarjo Dapat Reward Dari Kapolresta

ADAKITANEWS, Sidoarjo – Bertepatan dengan Hari Kesadaran Nasional yang jatuh pada 19 Maret 2018, Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Himawan Bayu Aji memberikan apresiasi (reward) kepada anggota TNI, Polri dan satu warga sipil di Mapolresta Sidoarjo, Senin (19/03).‎ Pemberian reward tersebut menurut Kapolresta Sidoarjo, merupakan sebuah apresiasi simbolis guna memacu kinerja seluruh anggota Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan meningkatan prestasi anggota. ‎ Pemberian reward oleh Kapolresta Sidoarjo pada anggotanya, diberikan atas keberhasilan Satresnarkoba Polresta Sidoarjo dan Polsek Wonoayu dalam mengungkap kasus pil PCC, DMP dan Somadril beberapa waktu…

Read More

Anggota TNI, Polri, dan Warga Sipil Dapat Penghargaan Dari Kapolresta Sidoarjo

ADAKITANEWS, Sidoarjo – 7 orang yang terdiri dari 3 anggota Polresta Sidoarjo, 2 anggota TNI dan 2 orang warga sipil mendapatkan penghargaan karena prestasinya. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Himawan Bayu Aji di halaman Mapolresta Sidoarjo, Senin (30/10). Tiga anggota jajaran Polresta yang mendapatkan penghargaan yakni berasal dari unit Bintara Pembinaan dan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Polsek Waru, Polsek Kota Sidoarjo, dan Polsek Sukodono. Ketiga anggota itu adalah Aiptu Heri Purnomo, yang berdinas di Polsek Waru sebagai Bhabinkamtibmas Desa Tambakrejo Kecamatan Waru. Penghargaan itu diberikan yang…

Read More