Paguyuban Instruktur Senam Tulungagung Deklarasikan Dukungan Untuk Jokowi – Ma’ruf

ADAKITANEWS, Tulungagung – Pada Pemilihan Presiden yang akan digelar pada 17 April mendatang, Paguyuban Instruktur Senam Tulungagung optimistis perolehan suara di Tulungagung untuk pasangan calon Presiden – Wakil Presiden, nomor urut 01 Joko Widodo – Ma’ruf Amin mencapai 80 persen.

“Kami targetkan kemenangan pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin sebesar 80 persen,” kata Ketua Paguyuban Instruktur Senam Tulungagung, Nina Astina, Senin (18/03).

Keyakinan tersebut, didasarkan pada era kepemimpinan Jokowi selama ini dinilai berhasil. “Prestasi tersebut yang menjadi salah satu alasan paguyuban ini untuk mendukung Pak Jokowi,” ujar Nina.

Selain itu, terangnya, program pembangunan infrastruktur yang masif, juga dirasa sangat membantu masyarakat. Jadi tidak ada alasan lain dan program tersebut harus dilanjutkan.

Nina menambahkan kegiatan senam dipilih sebagai sarana sosialisasi, karena dianggap sangat efektif terutama untuk kalangan wanita.

Selain sebagai sarana sosialisasi, senam ini juga digunakan untuk mengajak masyarakat menerapkan pola hidup sehat. Senam ini juga dilakukan secara masif di tingkatan kecamatan seluruh Tulungagung.

Salah satu kegiatan yang dilaksanakan di bantaran sungai Ngrowo Tulungagung ini, tampak ratusan masyarakat dan relawan dengan antusias mengikuti senam yang diprakarsai Paguyuban Instruktur Senam Tulungagung.

“Seperti kali ini, selain menggelar senam bersama, kami juga mendeklarasikan dukungan bagi pasangan Jokowi – Ma’ruf Amin,” jelas Nina.

Selain lewat senam, mereka juga rajin sosialisasi melalui door to door.(bac)

Keterangan gambar : Ratusan emak-emak saat mengikuti senam di bantaran Sungai Ngrowo Tulungagung.(ist)

Related posts

Leave a Comment