Festival Jamu Gendong, Lestarikan Warisan Leluhur

ADAKITANEWS, Nganjuk – Dinas Kesehatan Kabupaten Nganjuk menggelar festival Jamu Gendong Tahun 2019 tingkat kabupaten di halaman Pendopo Pemkab Nganjuk, Minggu (10/02) pagi.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Nganjuk, dr Nur Cholis dalam sambutannya mengatakan, kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka menumbuh kembangkan pengusaha jamu gendong di Kabupaten Nganjuk sehingga dapat meningkatkan taraf perekonomian mereka.

“Kegiatan ini juga untuk lebih memasyarakatkan jamu gendong di kalangan masyarakat, karena jamu jamu gendong lebih bermanfaat, karena tidak mengandung bahan kimia,” jelasnya.

Sementara itu Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidayat mengungkapkan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan positif semacam ini. “Selaku Bupati Nganjuk saya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena jamu merupakan warisan leluhur nenek moyang yang patut kita lestarikan,” katanya.

Selain itu Bupati Nganjuk juga mengatakan, kegiatan festival jamu gendong ini digelar untuk menjaring pelaku pengusaha jamu gendong untuk dilombakan di tingkat Provinsi.

Untuk diketahui, festival Jamu Gendong Nganjuk tahun 2019 tingkat kabupaten kali ini diikuti 30 peserta yang terdiri dari 20 peserta perwakilan kecamatan se-Kabupaten Nganjuk, dan 10 peserta dari masyarakat umum. Festival ini juga dimeriahkan dengan senam jamu gendong bersama Forkopimda dan masyarakat, serta fashion show dari peserta festival.

Hadir dalam kegiatan itu, Forkopimda Kabupaten Nganjuk, Camat se-Kabupaten Nganjuk, hingga ditonton oleh ribuan masyarakat. Selain itu juga hadir juga Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidayat, Dandim 0810/Nganjuk, Letkol Kav Joko Wibowo, Wakapolres Nganjuk, Kompol Toni Sarjaka, Ketua DPRD Nganjuk, Puji Santoso dan Sekdakab Nganjuk, Agoes Subagijo.(ng1)

Keterangan gambar: Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidayat disampingi istrinya saat meninjau stan pameran jamu gendong.(ist)

Related posts

Leave a Comment